Jumat, 14 Februari 2014

LOMBOK

LOMBOK - Nusa Tenggara Barat

Ini adalah edisi jalan-jalan kami bertiga ; saya, Tasa (anak saya), dan bu Utrik (teman saya) mengagumi betapa cantiknya Indonesia dilihat dari Lombok Nusa Tenggara Barat. Ada beberapa kesan yang membuat kami makin pingiiiiin kembali ke Lombok, tapi ada juga sik yang membuat kami malu-malu... simak deh, semoga berkenan dan bermanfaat. ^^



ki-ka : bu Utrik, saya, Tasa

A. Transportasi
1. Garuda Indonesia Airways dapet harga promo
Desember 2013 kami searching informasi tentang harga-harga tiket promo untuk destinasi ke Lombok. Alhamdulillah kami ditawari harga pulang pergi dari Jogja-Lombok, transit Denpasar dengan harga Rp. 1.950.000 untuk 1 (satu) orang.


siap-siap meninggalkan Denpasar menuju Lombok Praya

 Tanggal 6 sampai dengan 9 januari 2014 waktu itu masih dalam suasana liburan panjang anak-anak sekolah kebayang harga tiket pesawat masih melambung, tapi ternyata alhamdulillah kami masih beruntung :)

2. Dijemput teman (mobil)
Dari BIL (Bandara Internasional Lombok) kami dijemput dua orang teman namanya Rini dan Emy dengan mobilnya, alhamdulillah senang sekali kami bisa menghemat biaya taksi jadinya ..he he

3. Mobil rental + driver + bbm
Selama liburan di Lombok, perjalanan kami dari hotel menuju tempat-tempat wisata kami menggunakan mobil rental sudah termasuk driver dan bahan bakar, dengan harga Rp. 600.000 perhari. Drivernya baik banget, selama perjalanan dia tidak berhenti bercerita tentang tempat-tempat yang kami kunjungi. Namanya pak Erwin, orangnya baik dan sopan sering mengeluarkan candaan dan guarauannya untuk menghidupkan suasana perjalanan kami. 

4. Slowboat
Untuk mengitari gili-gili diwilayah Lombok Timur, boleh seharian.. kami menyewa slowboat bertuliskan nama L. Didi Wiratama (kabarnya sik nama tersebut adalah pejabat diwilayah setempat). Kami sewa secara privat melalui seorang nelayan yang ternyata berasal dari Klaten Jawa Tengah yang merantau dan berkeluarga di Lombok NTB, namanya pak Sugeng. Harga yang dia tawarkan adalah Rp. 500.000 kami bayarkan sesuai yang dia minta. Awalnya sebelum bertemu pak sugeng kami diberitahu pak Erwin harga sewa boat boleh nego, tapi kami berubah pikiran untuk bernego dengan pak Sugeng. Alasannya? ...coba dirasakan sendiri deh kalo sudah ketemu :)  ...semoga berkah ya pak.


tasa dan slowboat yang disewakan oleh pak Sugeng


5. Public boat
Ada beberapa pilihan untuk menyeberang dari Mataram menuju Gili Trawangan ;
1). fast boat
menggunakan fast boat mungkin hanya membutuhkan seiit waktu, kira-kira hanya sekitar 10menit. Tetapi harganya jauh dan jauuuuh lebih mahal dibandingkan denganharga public boat, kalau tidak salah harga sewa fast boat pulang-pergi berkisar antara Rp.1.000.000 hingga Rp.1.500.000. Dermaga untuk naik fast boat juga berbeda lokasi dengan public boat, yaitu di Teluk Nare.

fast boat di Teluk Nare

 
terlihat ada yang sedang merawat mesin boat


fast boat tanpa atap di Teluk Nare


2). public boat
dengan mempertimbangkan masalah harga dan sisa waktu perjalanan yang kami miliki maka jatuhlah pilihan kami menggunakan publik boat. Harga yang harus kami bayarkan adalah Rp.13.000 untuk satu orang sekali jalan dari Bangsal menuju Gili Trawangan, ditambah Rp.500 untuk biaya retribusi per-orang. Dermaga tempat penyeberangannya adalah di Bangsal Pemenang. Peraturannya jika belum terpenuhi jumlah penumpang 30 orang maka boat belum mau berangkat.


suasana Bangsal Pemenang

public boat menunggu penumpang di Bangsal Pemenang



penumpang naik turun ramai sekali




satu boat berangkat menuju Gili Trawangan
Berikutnya penyeberangan dari Gili Trawangan kembali menuju Bangsal Pemenang, kita akan dikenakan harga Rp.13.000 lagi tiap orang tanpa dipungut retribusi lagi.

6. Privat boat
Boat ini kami gunakan untuk menyeberang dari Gili Trawangan menuju Gili Meno, disitu kami berenang dan snorkeling secara privat. Mas Firman adalah orang yang bisa dihubungi untuk menyiapkan privat boat kami, termasuk perlengkapan snorkeling (kacamata, snorkel, fin, dan jaket pelampung). Harga yang kami bayarkan adalah Rp.750.000. Harga tersebut sudah hasil negosiasi kami ...hehe
   
B. Tempat Wisata
 Hari- I
  • BIL
  • Tanjung Aan
  • Desa Sade Rembitan
  • Check in hotel  
Hari- II
  • Malimbu
  • Sendang Gile dan Tiu Kelep
  • Bayan Beleq
  • Ayam goreng taliwang
Hari- III
  • Sukarare
  • Pantai Pink
  • Ashtari Mediteran resto
  • Pantai Kuta
  • Happy cafe Senggigi  
Hari- IV 
  • Pusuk monkey forest 
  • Gili Trawangan
  • Gili Meno
  • Belanja di Cakranegara
  • BIL
bersambung ...